Senin, 01 April 2013

3 Pulau Paling Menakutkan Di Dunia

3 Pulau Paling Menakutkan Di Dunia

3 pulau paling menakutkan di dunia, pulau paling menakutkan di dunia, pulau menyeramkan
 Apa jadinya pulau indah, yang ingin anda nikmati untuk berlibur ternyata pulau yang menyeramkan? sensasi berbeda pasti akan anda rasakan di  liburan anda.





Berikut 3 pulau dari 3 negara berbeda yang terkenal menyeramkan, bagi anda yang suka liburan yang menantang / yang suka wisata misteri, pulau-pulau ini patut anda kunjungi.
 
1. Pulau Alcatraz

Pulau Alcatraz , terletak di San Francisco Bay, terkenal memiliki sebuah penjara keamanan maksimum federal yang dibangun di atasnya. Penjara ini telah beroperasi sejak tahun 1933 sampai 1963 dan dipenjarakan beberapa penjahat paling terkenal dari abad kedua puluh "Machine Gun" Kelly, Al Capone, dan "Doc" Baker.


Penjara Alcatraz dibuka kembali untuk umum pada tahun 1972, sebagai tempat rekreasi nasional. Sejak saat itu pengunjung, penjaga keamanan, dan karyawan melaporkan telah melihat aktivitas paranormal. Orang-orang melaporkan mendengar suara tangisan. Sementara yang lain, mengklaim melihat hantu Al Capone

Laporan dari hantu juga sering terjadi pada saat penjara Alcatraz masih beroperasi. Salah satu cerita dikatakan kejadian ini terjadi pada tahanan di sel nomor 14D. Tahanan menjerit ngeri sepanjang malam mengklaim ada rakasa bermata hijau di selnya yang berusaha membunuhnya. Keesokan harinya para penjaga menemukan pria di sel tersebut, mati tericekik. Setelah kejadian ini, saat perhitungan jumlah tahanan, para tahanan selalu menghitung dengan jumlah kelebihan satu. Para tahanan lain akan mengklaim melihat hantu tawanan sel nomor 14D berdiri di garis dan akan menghilang setelah dihitung.


2. Isla de Las Muncecas/Island of The Dolls (Pulau Boneka)

Pulau Boneka yang terletak di Meksiko ini memang menyeramkan, terdapat ribuan boneka yang tergantung di pohon. Yang menjadi seram, boneka-boneka ini tidak terawat,dan tidak utuh. 

Cerita ini dimulai, beberapa setengah abad yang lalu. Seorang gadis kecil tenggelam di sana. Kematian gadis tersebut memancing keluar satu demi satu boneka dari kanal

Don Julián Santana Barrera(pertapa yang tinggal sendiri  di pulau tersebut) yakin bahwa ini adalah tanda dari roh jahat, segera,  ia pun mulai menggantung boneka-boneka tersebut di pohon-pohon untuk melindungi dirinya dari kejahatan dan untuk menenangkan roh si gadis kecil tersebut. 

Segera pulau tersebut menjadi pulau yang menakutkan, boneka-boneka yang tergantung di pohon dibiarkan begitu saja, sehingga menyebabkan efek wajah menakutkan dan menjijikan.


3. Pulau Poveglia

Poveglia adalah sebuah pulau kecil yang terletak antara Venesia dan Lido di Italia utara. Selama masa Romawi kuno pulau itu digunakan sebagai area isolasi dan karantina bagi korban wabah Black Death yang pada saat itu melanda Eropa. Pada awal 1920-an dibangunlah rumah sakit jiwa di pulau.

Cerita rakyat lokal menyatakan bahwa rumah sakit tersebut adalah rumah bagi dokter gila. Dia akan melakukan eksperimen kejam pada yang sebagian besar adalah orang tua.

Beberapa upaya untuk mengisi populasi di pulau tersebut, berakhir dengan menyeramkan. Orang-orang yang tinggal di pulau tersebut melarikan diri. Banyak klaim melihat hantu korban wabah mengelilingi pulau, beberapa melihat lampu aneh yang datang dari pulau. Banyak juga mengaku masih mendengar rintihan orang-orang yang disiksa. Nelayan juga menolak untuk mengambil ikan di sekitar pulau tersebut, karena sering mengeruk sisa-sisa manusia.

Yap..siapa sangka pulau indah di negeri spaghetti ini, ternyata menyimpan kisah yang sangat menyeramkan.

Setelah membaca kisah-kisah misteri dari 3 pulau tersebut, masih beranikah anda berkunjung ke pulau-pulau menakutkan tersebut? pertebal dulu deh keberaniannya, klo bisa rombongan, baru seru tuh..hehe.. :)

0 komentar:

Copyright © 2012 Info Unik.
Blogger Template by Clairvo